Sebulan jelang pelaksanaan UNBK SMA tahun 2017, SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT Jombang menyelenggarakan Gladi Bersih UNBK pada 13 – 14 Maret 2017. Kegiatan ini terbagi dalam tiga sesi pelaksanaan dan diperuntukkan bagi seluruh siswa kelas XII. Dua pelajaran yang diujicobakan yaitu pelajaran pilihan: Biologi, Fisika, atau Kimia; dan pelajaran wajib bahasa Indonesia. Semangat terus putra-putri bangsa, belajar bukan untuk sekarang, melainkan untuk masa depan kalian sendiri