Peterongan, 8 Agustus 2024 – LBB Darul Ulum Jombang mengadakan acara sosialisasi program dan promosi LBB di SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT yang bertempat di Gedung Serba Guna Gedung D lantai 2 SMA DU 2 Unggulan BPPT. Acara ini dihadiri oleh Kepala Sekolah, guru pendamping  serta seluruh siswa-siswi kelas X.

Acara sosialisasi dimulai pukul 08.00 WIB dengan pengarahan dari Kepala SMA DU 2, Bapak Didik Sadianto, M.Pd. Dalam motivasinya, Bapak Didik menekankan pentingnya kedisiplinan siswa-siswi untuk meningkatkan prestasi, karena setiap hal kecil yang diterapkan akan berdampak terhadap proses siswa-siswa. Bapak Didik juga mengatakan untuk memikirkan sejak dini tentang langkah dalam menempuh pendidikan yang dimulai dengan bakat minat siswa sebagai penunjang Ketika berada di kelas XII dan akan melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi, mengenai minat jurusan yang akan dipilih saat akan lanjut studi ke perguruan tinggi.

Dilanjutkan dengan pemaparan materi dari tim LBB Darul Ulum, yang pertama dari bapak Sholeh Khadafi, S.S. dalam penyampaiannya Bapak Sholeh Khadafi menerangkan tentang bagaimana proses untuk masuk perguruan tinggi. “Proses pendaftaran masuk perguruan tinggi adalah langkah penting dalam meraih pendidikan lanjutan, yang dimulai dengan pemilihan program studi, pengumpulan dokumen, hingga mengikuti seleksi masuk yang sesuai. Adapun jalur masuk perguruan tinggi ada banyak, yaitu SNBP, SNBT, SPANPTKIN, UMPTKIN dan Jalur Mandiri.” Ujar Bapak Khadafi.

Yang kemudian disambung materi kedua disampaikan oleh Bapak Matnasir, S.Pd., M.Pd yang menerangkan tentang rincian bagaimana proses tahapan masuk perguruan tinggi. Dalam masuk perguruan tinggi ada banyak jalur beasiswa, yang meliputi KIP, Bidikmisi, PIP yang dapat membantu biaya pendidikan sehingga memberi keringanan bagi keluarga untuk membayar biaya kuliah terlepas jurusan atau prodi yang diambil.  “Proses pendaftaran masuk perguruan tinggi adalah langkah penting dalam meraih pendidikan lanjutan, yang dimulai dengan pemilihan program studi, pengumpulan dokumen, hingga mengikuti seleksi masuk yang sesuai. Untuk mendaftar ke perguruan tinggi, pastikan Anda mengikuti semua tahapan dengan teliti, mulai dari pengisian formulir online, unggah dokumen persyaratan, hingga pembayaran biaya pendaftaran.” Ujarnya.

Maka dari itu pentingnya LBB untuk membantu siswa-siswi yang ingin melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi, Adapun penting masuk LBB yaitu:

  1. Memperdalam Pemahaman Materi

LBB membantu siswa untuk lebih memahami materi pelajaran yang diajarkan di sekolah. Guru di LBB sering kali memiliki metode pengajaran yang lebih mendalam dan interaktif, yang dapat membuat konsep-konsep sulit menjadi lebih mudah dipahami. LBB biasanya memiliki kurikulum dan jadwal yang terstruktur, sehingga siswa bisa belajar secara sistematis dan berkelanjutan, memastikan bahwa tidak ada topik yang terlewatkan.

  1. Pengembangan Keterampilan Belajar

LBB sering kali mengajarkan teknik-teknik belajar yang efektif, seperti metode mencatat, cara menghafal, dan strategi belajar mandiri. Ini membantu siswa menjadi lebih mandiri dan efisien dalam belajar.

  1. Penyesuaian Kurikulum

LBB menyesuaikan kurikulum mereka dengan kebutuhan siswa, memberikan materi tambahan yang mungkin tidak tercakup di sekolah, sehingga siswa mendapatkan pengetahuan yang lebih luas dan mendalam.

Jadi, Mengikuti LBB adalah investasi dalam pendidikan yang dapat memberikan dampak positif jangka panjang. Dengan dukungan dari LBB, siswa dapat lebih siap menghadapi ujian, mencapai hasil akademik yang lebih baik, dan membuka peluang yang lebih besar untuk masuk ke perguruan tinggi yang diinginkan.

By humasy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *