Peterongan, 4 Desember 2024 – Ujian Sumatif Akhir Semester (SAS) Ganjil di SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT memasuki hari ketiga dengan mata pelajaran Nahwu-Shorof dan Sejarah Kebudayaan Islam (SKI). Suasana ujian berlangsung dengan tertib dan kondusif, mencerminkan semangat siswa-siswi dalam menjalankan ujian SAS serta usaha mereka untuk memberikan hasil terbaik.
Pada ujian Nahwu-Shorof, siswa dituntut untuk menunjukkan pemahaman mereka tentang I’rab (إعراب), Jumlah (جملة), Sighot (صيغة), dan Bina’ (بناء) bagi kelas X, sementara untuk kelas XI materi yang diujikan meliputi Manshubatul Asma’ (الأسماء المنصوبة), Maf’ul Min Ajlih (مفعول لأجله), Maf’ul Ma’ah (مفعول معه), Hal (حال), dan Tamyiz (تمييز), yang merupakan kaidah-kaidah dasar dalam membaca dan memahami teks Arab.
Sementara itu, pada ujian SKI, para siswa diuji kemampuan mereka dalam memahami sejarah peradaban Islam, tokoh-tokoh penting, kontribusi Islam terhadap dunia, serta peristiwa hijrahnya Nabi Muhammad SAW ke kota Madinah. Guru mata pelajaran SKI, Ibu Silfi Mahfudhiyah, S.Ag., menjelaskan pentingnya mata pelajaran ini dalam membangun kesadaran sejarah dan kecintaan siswa terhadap Islam.
“Melalui SKI, kami berharap siswa tidak hanya memahami perjalanan sejarah Islam, tetapi juga mengambil inspirasi dari perjuangan dan nilai-nilai luhur yang bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Ibu Silfi.
Beberapa siswa juga berbagi pandangan mereka tentang ujian kali ini. Zaskia Meyza Alif Fauziyah Haj, siswa kelas X, mengatakan bahwa ujian Nahwu-Shorof menantang tetapi menyenangkan.
“Ada beberapa soal yang membuat saya berpikir keras, terutama yang berkaitan dengan mata pelajaran Nahwu-Shorof. Karena saya sebelumnya lulusan dari SMP, materi ini sedikit membuat saya berpikir lebih keras. Namun, hal ini juga menjadi motivasi saya untuk belajar lebih mendalam lagi,” ungkap Zaskia.
Pelaksanaan SAS hari ketiga berjalan lancar berkat kerja sama yang solid antara panitia, guru pengawas, dan seluruh siswa. Ujian dijadwalkan akan berlanjut hingga akhir pekan dengan berbagai mata pelajaran lainnya.
Semoga semangat belajar, niat, dan tekad siswa SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT terus meningkat demi meraih hasil terbaik.