Peterongan, 10 Maret 2025 – Assessment Sumatif Tengah Semester (ASTS) di SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT telah memasuki hari ketujuh. Hari ini, siswa menghadapi ujian untuk mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) dan Fiqih. Pelaksanaan ujian berlangsung dengan lancar, diikuti dengan semangat oleh para siswa yang ingin mengukur pemahaman mereka terhadap materi yang telah dipelajari selama setengah semester ini.
Bapak Muizzuddin, S.Sy., M.Pd. selaku panitia tim soal dan Guru Sejarah Kebudayaan Islam (SKI). Beliau menjelaskan bahwa ujian SKI kali ini lebih menekankan pada pemahaman siswa mengenai peran dan perkembangan peradaban Islam dari masa ke masa.

“Kami ingin melihat sejauh mana siswa memahami sejarah Islam dan bagaimana mereka bisa mengambil hikmah dari perjalanan sejarah tersebut. Soal-soal yang kami berikan juga mengajak siswa untuk berpikir kritis mengenai relevansi sejarah dengan kondisi dunia saat ini,” ujar Bapak Muizz.
Salah satu siswa, Fayad Fahrurrozi kelas XI-04, mengungkapkan bahwa ujian SKI kali ini cukup menantang, terutama dalam memahami perkembangan Islam pada masa Dinasti Bani Umayyah dan kontribusi peradaban Islam terhadap dunia modern.
“Soalnya tidak hanya meminta kita menghafal peristiwa sejarah, tetapi juga memahami dampaknya terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan budaya Islam saat ini. Saya merasa ini sangat menarik karena bisa melihat bagaimana Islam memiliki peran besar dalam sejarah dunia,” ujar Fayad.
Dengan berjalannya ASTS hingga hari ketujuh ini, pihak sekolah berharap agar siswa semakin memahami pentingnya ilmu agama dalam kehidupan mereka. Ujian ini tidak hanya menjadi evaluasi akademik, tetapi juga menjadi sarana refleksi bagi siswa dalam mengimplementasikan nilai-nilai Islam di dunia nyata.
Pelaksanaan ASTS akan terus berlanjut dengan mata pelajaran lainnya. Para siswa diimbau untuk terus menjaga semangat belajar dan tetap fokus agar mendapatkan hasil yang maksimal.