Laporan Kegiatan
Dalam rangka persiapan tahun pelajaran 2025/2026, SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT Jombang telah melaksanakan Workshop Review Kurikulum Satuan Pendidikan yang berlangsung pada tanggal 8 hingga 22 Juli 2025. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh bapak dan ibu guru dari berbagai mata pelajaran dan jenjang kelas.
Workshop ini bertujuan untuk:
- Meninjau dan mengevaluasi pelaksanaan kurikulum tahun sebelumnya.
- Menyelaraskan kurikulum dengan kebijakan pendidikan terbaru dari Kemendikbudristek.
- Menyusun dan menyempurnakan perangkat ajar serta dokumen kurikulum satuan pendidikan.
- Pemahaman tentang pembelajaran mendalam
Selama kegiatan berlangsung, para guru berdiskusi aktif dalam kelompok mapel dan lintas bidang, serta mendapatkan pengarahan dari tim pengembang kurikulum sekolah. Hasil dari workshop ini antara lain:
- Dokumen Kurikulum Satuan Pendidikan (KOSP) tahun pelajaran 2025/2026 yang telah direvisi dan disepakati.
- Perangkat Pembelajaran (Prota, Promes, perencanaan penulisan mendalam, TP-APP, dan asesmen) yang terstruktur dan siap digunakan.
- Strategi pembelajaran berdiferensiasi dan asesmen diagnostik yang terintegrasi dalam rencana pembelajaran.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas proses pembelajaran serta menciptakan lingkungan belajar yang adaptif, kolaboratif, dan berorientasi pada karakter serta kompetensi peserta didik.
