Peterongan, 16 Juli 2025 — SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT kembali menyelenggarakan kegiatan Pengenalan Lingkungan Pesantren dan Sekolah (PLPS) bagi peserta didik baru tahun ajaran 2025/2026. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan awal kepada siswa baru mengenai kehidupan sekolah dan pesantren, serta menanamkan nilai-nilai budaya dan karakter khas Darul Ulum.
Kegiatan PLPS diawali dengan apel pembukaan yang dilaksanakan di halaman sekolah. Dalam kesempatan ini, Kepala SMA Darul Ulum 2, Bapak Didik Sadianto, M.Pd, memberikan pengarahan sekaligus membuka secara resmi kegiatan PLPS. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan pentingnya menanamkan semangat belajar dan beradaptasi dengan lingkungan baru yang religius dan berbudaya. Momen pembukaan PLPS ditandai dengan pelepasan balon oleh seluruh peserta sebagai simbol semangat baru dalam menempuh pendidikan di SMA DU 2.
Setelah apel, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian berbagai materi pengenalan yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) lantai 2, Gedung D. Materi pertama disampaikan oleh Ibu Anis Nur Laili, S.Si., S.Pd., M.Si selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum 1. Beliau memaparkan wawasan Wiyata Mandala yang mencakup visi, misi, program, serta budaya satuan pendidikan yang berlaku di SMA DU 2.
Materi kedua disampaikan oleh Ibu Siti Nurul Lailis S., M.Pd.I (Guru PAI) yang mengenalkan delapan profil lulusan dan Gerakan Tujuh Kebiasaan Anak Hebat. Materi ini dirancang untuk menumbuhkan semangat belajar serta karakter tangguh dan bertanggung jawab dalam diri para siswa.
Selanjutnya, Bapak M. Arif Eka Permana, S.Pd., selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum 2, memberikan materi tentang pentingnya menciptakan Lingkungan Belajar yang Aman, Nyaman, dan Menggembirakan (LBAMN). Beliau menekankan bahwa suasana belajar yang positif akan membantu siswa berkembang secara maksimal baik akademik maupun karakter.
Materi terakhir disampaikan oleh Ibu Dra. Hj. Ulfah Masruhah selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarana dan Prasarana yang memberikan pengarahan teknis mengenai fasilitas-fasilitas yang tersedia di lingkungan sekolah. Penjelasan ini penting agar siswa baru dapat mengenal dan memanfaatkan berbagai sarana pendukung kegiatan belajar mengajar secara optimal.
Sebagai penutup kegiatan hari pertama PLPS, seluruh peserta diajak berkeliling mengenal lingkungan sekolah yang dipandu oleh tim OSIS. Dalam sesi ini, para siswa baru diperkenalkan langsung berbagai fasilitas sekolah seperti ruang kelas, laboratorium, perpustakaan, asrama, kantin, dan sarana ibadah, guna mempercepat proses adaptasi mereka dalam mengikuti seluruh kegiatan di sekolah dan pesantren.
Melalui kegiatan PLPS ini, diharapkan peserta didik baru mampu mengenal lebih dekat budaya, tata tertib, serta sistem pendidikan di SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT, sekaligus menumbuhkan rasa bangga dan semangat menjadi bagian dari civitas akademika Darul Ulum.
